Pada hari kamis tanggal 10 s.d 11 November 2023, Bertempat di Universitas Islam Bandung telah dilaksanakan visitasi dari  Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiwaan, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi. Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan dari program Penguatan Kapasitas Ormawa 2023. Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah dalam rangka melihat progres yang telah dilaksanakan oleh tim Himagrin dalam menjalankan program Penguatan Kapasitas Ormawa 2023. Kegiatan visitasi ini di bagi menjadi tiga kegiatan, yang pertama adalah pembukaan, kegiatan ini dilaksanakan di Lantai 8 Gedung Auditorium Universitas Islam Bandung. Kegiatan yang kedua dilaksanakan di Ruang Rapat 2 UNISBA,  berupa wawancara kepada tim pelaksana PPK Ormawa, pengurus ormawa himagrin dan yang terakhir wawancara kepada Dosen pembimbing, yaitu Bapak Farhan Ilham Wira Rohmat, S.T, M.Si.

Kegiatan kedua visitasi ini dilaksanakan pada tanggal 11 November 2023, adapun kegiatan yang dilaksanakan yaitu berkunjung ke Desa Binaan dari tim pelaksana PPK Ormawa Himagrin, yaitu Desa Sunten Jaya Kecamatan Kabupaten Bandung Barat. Kegiatan ini bertujuan untuk berdiskusi dengan masyarakat Desa tentang pelakasanaan PPK Ormawa dari Himagrin yang telah dilaksanakan di desa mereka. Pada kesempatan ini dari pihak Desa diwakili oleh sekretaris Desa yaitu Bapak Kiki Andrian. Sedangkan masyarakat desa yang hadir mayoritas ibu ibu dan berjumlah  kurang lebih 70 orang. Mereka adalah merupakan kelompok binaan dari tim pelaksana PPK Ormawa Himagrin.

About Author

Skip to content